PERBEDAAN SISTEM OPERASI WINDOWS DAN LINUX


Windows dan Linux sejatinya sama-sama merupakan sebuah sistem operasi. Namun yang membedakan adalah Windows merupakan sistem operasi yang komersial atau tertutup, yang berarti pengguna harus membeli lisensi agar bisa menggunakannya, juga Windows tidak bisa dikembangkan oleh pihak lain Selain Microsoft. Sedangkan Linux merupakan sistem operasi terbuka (open source) berbasis Unix yang berarti sistem operasi ini gratis dan siapa saja dapat mengembangkannya, 

Karena Linux merupakan sistem operasi open source dan siapa saja bisa mengembangkan dan membuat versi Linuxnya sendiri maka Linux mempunyai banyak sekali versi. Dalam dunia Linux versi Linux disebut dengan Distro. Untuk memilih distro Linux disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Dan untuk Windows juga memiliki beberapa versi dan Windows 10 adalah versi terbarunya. 

PERBEDAAN SISTEM OPERASI WINDOWS dan LINUX
PERBEDAAN SISTEM OPERASI WINDOWS dan LINUX

Sebagian besar PC saat ini menggunakan sistem operasi Windows. Mudah digunakan adalah salah satu alasan mengapa banyak orang menggunakan sistem operasi Windows untuk PC mereka. Namun bagaimana dengan Linux? Nah, untuk Linux pengoprasiannya sedikit sulit dibandingkan dengan Windows. Namun mengapa masih banyak orang yang menggunakan Linux? Itu karena Linux memiliki daya tariknya tersendiri. 

Berikut ini adalah perbedaan Windows dan Linux:

1. Tampilan

Windows : Tampilan pada Windows sangat indah dan menarik namun karena Windows bersifat komersial maka kita tidak bisa merubah tampilannya sedemikian rupa sesuai dengan yang kita inginkan sehingga tampilan pada Windows sedikit monoton. 

Linux : Tampilan pada Linux sangat berfariasi dan lebih elegan dan juga karena Linux bersifat open source maka kita bebas merubah tampilan sesuai dengan yang kita inginkan. 

2. Keamanan

Windows : Windows sangat rentan terkena virus, itulah sebabnya pengguna Windows harus selalu menggunakan antivirus untuk mencegah penularan dan perkembangan virus pada PC mereka. 

Linux : Berbeda dengan Windows, Linux hampir tidak dapat terserang virus. Banyak perusahaan yang menggunakan Linux bukan hanya karena gratis namun juga karena Linux terkenal sangat aman untuk dijadikan sistem operasi pada komputer server mereka. 

3. Performa

Windows : Ringan dan cepat sepertinya bukan keunggulan dari Windows, sistem operasi ini harus menyesuaikan hardware yang kita gunakan untuk mendapatkan performa lebih. 

Linux : Linux terbilang ringan dan handal meskipun menggunakan hardware low level (PC kentang). 

4. Dukungan Software

Windows : Windows sangat baik dalam dukungan softwarenya. Banyak software yang dapat diinstal di Windows seperti aplikasi edit video, pemutar music dll. 

Linux : salah satu alasan pengguna pemula Linux beralih ke Windows adalah kurangnya dukungan software di Linux. Namun tidak usah khawatir banyak aplikasi alternatif yang dapat kita gunakan seperti WPS Office sebagai alternatif Microsoft Office. 

5. User Friendly

Windows : Berbicara kemudahan dalam penggunaan Windows adalah yang terbaik. 

Linux : Linux kurang user friendly banyak pengguna pemula yang kesulitan saat menggunakan Linux pertama kali. 


Bingung dan kesulitan untuk memilih menggunakan Windows atau Linux, anda bisa dual boot sistem operasi sehingga PC anda memiliki 2 OS yaitu Windows dan Linux secara bersamaan. 

Kami dari OK-GRUP juga menawarkan jasa install ulang laptop. Mulai dari sistem operasi Windows 7/8.1/10 dan Linux maupun dualboot, OK-GRUP selalu siap menjadi solusi kebutuhan anda. 

Untuk Info lebih lanjut, silahkan Hub WA: 082116934350/082393342704.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama